Kawaii! 10 makanan bertema Pikachu yang terlalu imut untuk dimakan

| Thursday, November 20, 2014
Siapa yang tak kenal Pikachu? Tikus listrik tersebut memang memiliki popularitas yang luar biasa. Dan di tangan orang Jepang yang memang hobi mendesain segala sesuatu, Pikachu tak hanya sukses dihadirkan dalam bentuk berbagai merchandise; namun juga dalam wujud berbagai makanan dengan desain super imut yang akhirnya malah membuat aneka makanan ini terlalu sayang untuk dimakan. Dilansir dari TsunaguJapan (16/11/14), inilah 10 makanan bertema Pikachu yang terlalu kawaii untuk dimakan!
1. Inarizushi
1a XnQN0
pecolly.jp
Ciri khas Pikachu terletak pada warnanya yang kuning dan matanya yang bulat. Itulah mengapa aneka inarizushi ini mudah dikenali sebagai Pikachu sekalipun tidak menyertakan telinga dan ekor. Yang membuat bento ini semakin luar biasa, adalah adanya aksen bentuk sakura dan wadah silikon berwarna-warni di dalam kotak bento.
2. Macaron
1b 1a4c94b0056e4045faaf80da338ed725
cafe.cookpad.com
Macaron berbentuk bulat? Sudah biasa. Namun bagaimana dengan macaron berbentuk kepala Pikachu? Unik, dan super kawaii!
3. Telur mata sapi
1c e9bdd58333b86445d7ea1fde2f9699a1
cafe.cookpad.com
Siapa sangka telur mata sapi yang biasanya tampil membosankan ternyata bisa dikreasikan menjadi bentuk Pikachu. Kalian pun bisa membuat telur mata sapi Pikachu di rumah. Namun siapkan mental baik-baik sebelum memakannya, karena telur mata sapi ini jadi terlalu kawaii untuk disantap.
4. Cake
1d o0475031711961501567
ameblo.jp
Coba lihat cake ini. Tidakkah ini terlihat begitu lezat? Dan lihatlah stroberi yang menjadi pipi Pikachu, terlihat begitu menggiurkan. Namun, tegakah kalian menyantap cake Pikachu yang terlihat begitu chubby dan menggemaskan ini?
5. Cookies
1e 132688641788113127086_20120118_01zx
juru.at.webry.info
Siapa sangka bokong Pikachu bisa terlihat begitu imut….dan lezat! Hmm, yummy…
6. Cake kastanye
1f 129026352153216114689_20101120_01x
juru.at.webry.info
Sepertinya, tak perlu banyak narasi untuk menggambarkan jika cake kastanye ini sangat kawaii! Apakah kalian setuju?
7. Purin
1g 139890307104157548226_20140501_01zx
juru.at.webry.info
Kalian mungkin berpikir jika ini purin biasa. Namun begitu kalian melihat ke dalamnya, ternyata ada wajah Pikachu, lengkap dengan telinganya! Menariknya, kalian juga bisa membuat variasi lain dari purin ini, misalnya saja berbentuk bokong Pikachu yang juga tak kalah imutnya.
8. Cupcake
1h 9397
educeed.com
Cupcake Pikachu ini cukup mudah dibuat karena kalian tak harus menggunakan lapisan fondan. Cukup dengan ketelitian saat menorehkan coklat cair untuk membentuk mata dan mulut, ditambah dengan butir coklat berwarna sebagai hiasan pipi, jadilah cupcake Pikachu yang imut ini. Kalian juga bisa membuat aneka ekspresi wajah Pikachu untuk membuatnya semakin imut!
9. Cookies
1i o0358047612616201693
ameblo.jp
Jika kue kering berbentuk bokong Pikachu bukan gaya kalian, mengapa tidak membuat kue kering berbentuk kepala Pikachu saja. Kawaii bukan?
10. Roti
1j fc2blog_2014041019513629a
mikasbakery.blog43.fc2.com
Oke, roti Pikachu ini memang membuat kepala Pikachu terlihat lebih bulat dari biasanya. Tapi, tetap saja roti ini sangat kawaii, menggemaskan, dan pastinya terlihat lezat!

0 comments:

Post a Comment

Next Prev
▲Top▲